Sabtu, 31 Desember 2011

Tetep Jadi PNS

Akhirnya, minggu kemarin ikut pelatihan entrepreneur. Seruuu bangeet... Ketemu teman-teman baru juga pengalaman seru plus semangat membara untuk segera buka usaha. Otak panasss beudh. Maaf, ga boleh cerita banyak cerita isi materinya. Kalo mau tau dahsyatnya, silakan daftar dan ikutan eCAMP *alumni lg promo neeh wkwkwk*

Selasa, 13 Desember 2011

Haru Biru

Senang rasanya melihat anak itu tertawa dan bermain riang. Tapi saat melihat mata kirinya, aku kaget. "Mb, Aldi kenapa? Kok bola mata kirinya mengecil?" Ya, aku kaget saat menyadari bola mata Aldi mungkin terlihat hanya setengah dari diameter mata normal.

Ibunya pun bercerita kalau Aldi jatuh saat lari-lari bermain di sekolah kakaknya dan pelipisnya kepentok pojok meja. Beberapa waktu kemudian, keningnya kena tendangan bola. Awalnya memang tidak apa-apa tapi kemudian bola matanya mengecil.

Sabtu, 03 Desember 2011

Menjaga Semangat

Bahagia, bingung dan sedih itulah yang ku rasakan kemarin. Bahagia karena, dengan susah payah mengumpulkan uang, akhirnya aku bisa membayar sebuah training yang aku inginkan. Bingung karena saat selesai transfer dan keluar dari bank, ku lihat jok motorku kosong. barang dagangananku tidak ada. Entah hilang ato dicuri, aku tak tau karena saat masuk bank sudah terburu-buru, tidak memperhatikan. Sedih karena barang itu bukan milikku saja, ada barang temanku juga. Sedih lagi krena temanku ini sulit dihubungi hingga aku kebingungan sendiri.

Namun apa pun yang terjadi, aku tak mau berhenti di sini.Saat niat sudah diucapkan, saat hati sudah bertekad, saat fikiran sudah difokuskan, saat langkah sudah diambil, ku tegarkan hati untuk selalu menjaga kobaran bara semangat. Semoga demikian juga dengan dirimu.

Senin, 21 November 2011

Bahasa Isyarat

Setiap orang pasti punya kelebihan dan kekurangan. Ada yang cantik
jelita tetapi “lola” alias loading lambat atau “telmi” telat mikir. Ada
yang tinggi, besar dan gagah tetapi takut bila mengambil keputusan. Namun ada pula yang tubuhnya kecil tetapi cerdas dan trengginas.

Sabtu, 12 November 2011

Aq Juga Pengen Jadi Bos

Minggu minggu ini dibikin gedhek sama mantan bos. Sejak dua bulan lalu sudah mengajukan resign tp bos cuma senyum-senyum aja. Akhirnya, aq tetap memilih untuk resign meskipun belum pasti disetujui.

Rabu, 26 Oktober 2011

Pengangguran Nan Sedih

Akhirnya, setelah minggu kmarin leha2 nonton Kdrama, minggu ini punya kesibukan baru. Huah, ngerasa hidup lebih hidup deh klo ada yg dikerjakan, i'm alive hahaha...
Sabtu kemarin sdh bayar DP kios, sisanya dibayar november. Hari ahad muter2 di pasar, survei tren pasar juga survei etalase. Bingung juga ya liat pajangan begitu banyak,mana yang dipilih nih. Dipilih..dipilih..dipilih, teriak pedagangnya :D

Selasa, 18 Oktober 2011

PNS (Pengangguran Nan Santai)

Hari ini aku meresmikan diri sendiri keluar dari pekerjaanku. Yups, meresmikan sendiri karena sudah dua kali ngomong ke boss kalau aku mau keluar tapi tidak ada tanggapan yang jelas. Sebenarnya sudah lama pengen keluar karena kerjaannya yang gitu-gitu aja dan gaji (ehm!) yang juga gitu-gitu aja :D

Senin, 10 Oktober 2011

Pasar Malam

Kemarin ibu mengajak ke pasar malam. How excited! Hahaha, ini pertama kalinya ke pasar malam bersama ibu setelah umurku lebih dari seperempat abad (ga usah nanya lebihnya berapa ya!? :p). Maklumlah, sedari batita memang tidak tinggal bersama ibu tapi tinggal dengan kakek nenek.

Minggu, 02 Oktober 2011

Gesek Aja Ya?

Saya adalah nasabah bank Muamalat (sebut merk, ga pa pa ya? :p), terhitung sejak 2007. Tertarik jadi nasabah, karena proses pembuatan rekening cepat (cuma daftar di kantor pos), bisa tarik gratis di atm BCA juga gesek gratis di debit BCA. Setor pun ga harus ke Muamalat, bisa via kantor pos terdekat. Jadi, cocok banget buat saya yang tinggal di udik pojokan jogja :D
Dulu memang ambil tunai di atm BCA itu gratis, beberapa waktu kemudian juga tarik gratis di atm bersama. Tapi pada tahun 2009, mulai deh kena charge enam ribu rupiah. Tapi Agustus kemarin saya tarik tunai di BCA kena biaya lima ribu. Haha ternyata ada perubahan kebijakan ya? Saya ketinggalan berita :D

Sabtu, 24 September 2011

Kapan nikah???

Hari ini di akad nikah seorang teman
"mbak Sari, kapan nyusul nikah?", tanya seorang teman yang sudah berkeluarga.
Dengan lugas, serius dan tersenyum ku jawab, "rencananya bulan November tahun 2011."

Selasa, 13 September 2011

A New Day (my first)

Tidak banyak yang ingin ku sampaikan. Aku ingin mengucapkan selamat datang (masih excited jadi newbie di dunia blogger ^o^ )